Peran Suami Sandra Dewi dalam Kasus Korupsi Timah Dibongkar Kejagung

Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis
Sumber :
  • tvOneNews

Kejagung bahkan menyebut Harvey memberi instruksi agar perusahaan-perusahaan pemilik smelter menyisihkan keuntungan dari penjualan bijih timah yang dibeli PT Timah Tbk. Dana yang terkumpul, kata Kejagung, dinikmati Harvey dan para tersangka lainnya.

Ini Alasan Kejagung Periksa Sandra Dewi, Alasannya Nggak Nyangka

"Tersangka HM menginstruksikan kepada para pemilik smelter tersebut untuk mengeluarkan keuntungan bagi tersangka sendiri, maupun para tersangka lain yang telah ditahan sebelumnya, dengan dalih dana corporate social responsibility (CSR) kepada tersangka HM melalui PT QSE yang difasilitasi oleh Tersangka HLN," kara Kuntadi, Rabu (27/3/2024).

Kuntadi juga mengungkapkan, Harvey berperan sebagai perpanjangan tangan dari PT RBT. Harvey disebut menghubungi mantan Direktur Utama PT Timah Tbk tahun 2016-2021 yang lebih dulu menjadi tersangka, MRPT alias RZ untuk membahas soal pengakomodiran kegiatan pertambangan liar di wilayah IUP PT Timah.

Blak-blakan Periksa Sandra Dewi, Kejagung: Ternyata...