Sinopsis Kuntilanak 3 Tayang 30 April 2022
- Instagram: @mvppictures_id
Dinda yang ingin bisa mengendalikan kekuatannya mencari tahu di internet tentang kekuatannya tersebut.
Kemudian Dinda berhasil menemukan sekolah untuk para cenayang bernama Sekolah Mata Hati yang langsung ia ceritakan ke Tante Dona (Nena Rosier).
Sekolah Mata Hati merupakan tempat di mana anak memiliki kekuatan istimewa belajar mengendalikan kelebihannya.
Hingga suatu saat Panji (Adlu Fahrezy) dan Ambar (Ciara Brosnan) terluka oleh ulah Dinda karena kejadian itu Dinda dimasukan Mata Hati dengan harapan dirinya bisa mengkontrol kekuatan yang di milikinya.
Hingga akhirnya Dinda masuk ke Sekolah Mata Hati dan langsung di sambut dengan baik oleh Kepala Sekolah Baskara (Wafda Saifan) dan Stephanie (Irish Hutasaoit).
Dinda dipertemukan dengan para pengajar di sekolah tersebut ada Adella (Nafa Urbach), Mr. Bejo (Aming) dan Bonang (Emmie Lemu).
Melihat dirinya tidak sendiri ada juga anak-anak lain yang sama dengannya memiliki kemampuan khusus membuat ia nyaman.