Manfaat Timun, Terbukti Atasi Mata Panda, Wajah Segar Alami

Ilustrasi Timun untuk Wajah
Sumber :
  • Pinterest

VIVABandungTimun menjadi salah satu bahan alami yang banyak digunakan dalam perawatan kecantikan wanita.

Cara Bikin Mandu, Camilan Ala Korea yang Bikin Nagih

Sayuran segar ini tidak hanya enak dikonsumsi, tetapi juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan dan kecantikan kulit.

dr. Muthoharrah, M.Si dalam kanal YouTube Kata Dokter mengungkapkan bahwa timun memiliki kandungan yang istimewa.

Mengen Laser Piko, Teknologi Canggih Penghilang Tato dan Bercak Kulit

"Ketimun ini 95% kandungannya adalah air, tetapi kandungan air yang terdapat di dalamnya itu bukan air biasa, melainkan air yang bernutrisi," jelas dr. Muthoharrah.

Air dalam timun mengandung berbagai nutrisi penting yang terlarut, menjadikannya minuman alami yang menyegarkan sekaligus menyehatkan bagi tubuh wanita. Selain kandungan airnya yang tinggi, timun juga kaya akan vitamin dan mineral.

Dermatitis Seboroik Jadi Penyebab Kulit Kering dan Mengelupas yang Sering Diabaikan

Kulit timun juga mengandung serat yang disebut pektin, menjadikannya bahan alami yang lengkap.

Manfaat utama timun bagi wanita adalah kemampuannya dalam proses detoksifikasi tubuh. 

Halaman Selanjutnya
img_title