Ibu adalah Sosok Juru Kunci Ketahanan Pangan dan Pengendali Inflasi

Dedi Mulyadi
Sumber :
  • Istimewa

Ia mencontohkan, sejak dulu menolak gas melon masuk desa karena akan mengubah siklus kehidupan. Dulu anak-anak pedesaan terbiasa mencari kayu bakar di kebun, kini lebih banyak diam di rumah memegang hp, menonton tv dan jalan-jalan menggunakan motor.

Cagub Jabar Pilkada 2024 Dedi Mulyadi Didukung Tokoh Pangandaran Susi Pudjiastuti

"Akibatnya orang sekarang terbelenggu dengan kredit motor, bayar listrik dan kuota. Sedangkan kayu berjatuhan tak ada yang memungut, sawah terbentang tidak ada yang menggarap, sehingga ke depan kita kehilangan produksi pertanian dalam 10-20 tahun ke depan karena tidak ada lagi tukang macul, tukang tandur," ucapnya.

Saat ini, kata Dedi, sejumlah sektor industri mengalami penurunan. Banyak pabrik yang tutup hingga akhirnya terpaksa merumahkan para pegawainya.

Cagub Jabar Dedi Mulyadi Rampungkan Jembatan Mangkrak 5 Tahun di Desa Banjarsari Tasikmalaya

"Sekarang pertanyaannya mereka mau ke mana, makan apa? Ngojek? Sekarang sudah over. Startup? Startup juga sekarang banyak yang lost. Sehingga jangan sekali-kali masuk dalam kemajuan semu berdasarkan statistik digital. Kita tidak pernah tahu apa apakah itu ada uangnya atau tidak. Tetapi yang penting bagi kita itu adalah pangan," katanya.

Kang Dedi juga merasa cemas dengan gerakan ketahanan pangan yang saat ini terlihat hanya formalitas. Orang membuat kegiatan, membuat pengumuman, dokumentasi, lapor pimpinan, namun gerakan tersebut kemudian hilang.

Cagub Jabar KDM Bongkar Sosok Aktivis Penolong Guru Supriyani, Ternyata Orang Sunda Bandung

Sehingga, Kang Dedi menilai harus ada siklus berbeda antara masyarakat pedesaan dan perkotaan. Jika hal tersebut telah dibuat maka Indonesia tidak perlu lagi takut krisis.

"Jangan lumpuhkan kreatifitas rakyat Indonesia, mau apa saja ada bisa jadi makanan asal siklusnya dijaga. Tugas negara hanya memastikan tidak ada pencemaran karena kalau masih ada pencemaran rakyat bisa mati kelaparan. Siklus itu mati, sekarang semua orang orientasinya berdagang, coba cek sekarang makin banyak warung, yang terjadi suatu saat kebangkrutan massal salah satunya karena belanja di minimarket tidak bisa ditawar tapi belanja ke warung diutang," beber Dedi.

Halaman Selanjutnya
img_title