Gelombang 2 Meter Hadang Pencarian Kapal Tenggelam di Perairan Karimata

Pencarian korban Kapal Tenggelam di Perairan Karimata
Sumber :
  • Istimewa

BANDUNG - Kapal pengangkut pupuk KM. KY 02 rute Gresik menuju Kendawangan , Kalimantan Barat dilaporkan tenggelam di Perairan Karimata pada Jumat, 23 Desember 2022. Sebanyak 3 orang hilang dan masih dalam proses pencarian.

Polres Kapuas Hulu Pecat Dua Anggota Pelanggar Kode Etik

Kepala Search dan Rescue Pontianak, Yopi Hariyadi mengatakan, Hari kelima lanjutan pencarian tiga awak kapal KM.02 bermuatan pupuk yang tenggelam di Perairan Gosong Jelai Perairan Karimata kembali dilanjutkan. Tim SAR gabungan melakukan pencarian dengan luas area mencapai 1280 Nautical Mile.

"Memasuki hari kelima kami menambah luas area pencarian dengan fokus pencarian sebelah timur dan tenggara dari lokasi tenggelamnya KM. KY 02 ,"ujar Yopi yang dikutip pada Kamis, 29 Desember 2022.

Kisah Penumpang Kapal Ditemukan Selamat Setelah Terapung di Laut Karimata

Yopi mengatakan, pencarian hari ini terkendala cuaca hujan dan ombak. Pencarian hari ini cukup terkendala, tim SAR gabungan harus berjibaku dengan cuaca yang kurang bersahabat.

"Tinggi gelombang pada area pencarian mencapai hingga 2 meter sedangkan kecepatan angin mencapai 20 knot, meski begitu pencarian tetap dilakukan meskipun belum menemukan korban,"ujarnya.**

Saluran Drainase Buruk, Banjir Kepung Pontianak