AA Bunuh Teman Perempuannya Karena Nolak Diajak Intim
- Yuwana Kurniawan
BANDUNG - Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polresta Bandung mengungkap tindak pidana modus kecelakaan lalu lintas di Kampung Cibisoro, Desa Bojongsari, Kecamatan Bojongsoang, Kabupaten Bandung.
Kapolresta Bandung, Kombes Pol Kusworo Wibowo mengatakan kejadian tersebut terjadi pada Sabtu, 31 Desember 2022 sekira pukul 04.00 WIB.
"Berawal adanya informasi kecelakaan lalu lintas," kata Kusworo saat menggelar konferensi pers di Mapolresta Bandung. Selasa 3 Januari 2023.
"Awalnya dimana tersangka mengantarkan korban ke rumah sakit dengan keadaan meninggal dunia, informasi awalnya kecelakaan lalu lintas," tambahnya.
Kusworo menambahkan, ketika rumah sakit berkoordinasi dengan pihak Polsek dan Polresta Bandung, petugas memeriksa jenazah ini diduga hasil kecelakaan lalu lintas.
"Ketika di cek Lakalantas, maka di TKP tersebut tidak ada indikasi tanda-tanda kecelakaan lalu lintas," terangnya.