Ibu Hamil Besar, Apakah Aman untuk Berangkat Mudik? Ini Arahan Dokter

Ilustrasi Ibu Hamil Mudik Lebaran
Sumber :
  • Pinterest

VIVABandung – Menjelang musim lebaran, banyak ibu hamil yang mempertanyakan keamanan perjalanan mudik. Terutama bagi mereka yang sedang hamil besar, kekhawatiran ini sangat beralasan.

Manfaat Nanas Bagi Kesehatan, Kurangi Nyeri Sendi Hingga Peradangan

Menurut seorang Dokter Spesialis Obstetri & Ginekologi, dr. Keven Tali, Sp.OG, ibu hamil sebenarnya boleh saja melakukan perjalanan mudik dengan beberapa catatan penting. 

"Selama kehamilan Moms itu dalam keadaan sehat, artinya tidak ada keluhan, tidak ada perdarahan, tekanan darahnya normal, dan sudah diperiksakan ke dokter, Moms boleh saja bepergian atau mudik," ujar dr. Keven.

Buah Naga Atasi Masalah Kesehatan? Dokter Ungkap Manfaat Tersembunyi yang Jarang Diketahui

Namun, dr. Keven menekankan pentingnya pemeriksaan kesehatan sebelum memutuskan untuk berangkat mudik.

Hal ini bertujuan untuk memastikan kondisi ibu dan janin dalam keadaan optimal untuk melakukan perjalanan jauh.

Tomat Percantik Kulit? Cegah Penuaan Dini dan Wajah Tampak Lebih Bercahaya

Perlu diingat bahwa kehamilan terbagi menjadi tiga trimester. Setiap trimester memiliki risiko dan kondisi yang berbeda, sehingga persiapan mudik pun perlu disesuaikan.

Bagi ibu hamil trimester pertama yang mengalami mual dan muntah berlebihan, sebaiknya berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter. 

Halaman Selanjutnya
img_title