Hati-Hati, Ini Bahaya Kesehatan Akibat Makan Durian Berlebihan
VIVABandung – Indonesia memang dikenal sebagai surga buah-buahan tropis. Salah satu buah yang sering menjadi perbincangan adalah durian.
Banyak orang yang menganggap durian sebagai buah yang berbahaya bagi kesehatan. Namun, benarkah demikian?
Ahli gizi, dr. Hans Kristian Pranoto dalam channel Youtube sb30 health mengungkapkan fakta menarik tentang durian dan beberapa buah lainnya yang sering dianggap tidak sehat.
"Durian per 100 gram berat yang dapat dimakan mengandung 147 kalori," ungkap dr. Hans Kristian Pranoto.
Kandungan nutrisi durian terdiri dari 27 gram karbohidrat, 1,5 gram protein, dan 5,5 gram lemak.
Jika dibandingkan dengan buah lain seperti mangga yang hanya mengandung 60 kalori, durian memang memiliki kalori yang lebih tinggi.
Namun, dr. Hans Kristian Pranoto menegaskan bahwa tingginya kalori bukanlah faktor utama yang membuat sebuah buah berbahaya bagi kesehatan.